Rhin Inspired by Rhin

Blog

The Used


The Used merupakan sebuah grup musik yang berasal dari Oren, Utah. Anggotanya berjumlah 4 orang terdiri dari Bert McCracken, Quinn Allman, Jepha Howard, dan Dan Whitesides. Album pertamanya dirilis pada tahun 2002. Album kedua mereka adalah In Love and Death, pada bulan September 2004 dan album ketiga mereka adalah Lies for the Liars, pada bulan Mei 2007. Mereka telah menghabiskan seluruh tahun 2008 bekerja di studio untuk membuat album keempat mereka, yang akan dirilis pada musim panas 2009. Band ini telah mencapai status penghargaan Gold dan Platinum di lebih dari 6 negara di dunia.

The Used telah merilis album ke 4 mereka yang berjudul Artwork. Single pertama mereka, Blood on My Hands, sudah mengudara sejak 30 Juni dan sudah rilis pada Itunes. Album kali ini di produseri oleh Matt Squire (produser Panic at the Disco) dan merupakan album pertama mereka yang tidak di produseri oleh John Feldmann. Alasan mereka menggunakan produser yang berbeda adalah karena ingin agar Album kali ini lebih berbeda dengan karya yang mereka hasilkan sebelumnya. Album kali ini juga merupakan album pertama bagi Dan Whitesides (drummer) yang bergabung sejak 2006.

Mengutip dari AP Magazine, Bert berujar: "In the past, we've always kind of brought pop sensibility into heavy rock, but this is going to be all that much more tantalizing and brutal. Our songs are 10 times messier and noisier than they've ever been". Pernyataan Bert juga mengungkap konsep dari Album kali ini: "This record is about coming to grips with how much you really hate yourself and knowing you can never hate yourself to the full extent, so you're free to hate yourself as much as you want to".

Diskografi

2002: The Used
2004: In Love and Death
2007: Lies for the Liars
2009: Artwork

Tidak ada komentar:

Posting Komentar